4 Makanan Ikan Cupang Terbaik Agar Cepat Besar dan Indah

4 min read

Sebelumnya kita telah membahas berbagai jenis dan harga ikan cupang Aqua Friends. Pada tulisan kali ini, author akan berbagi tips merawat ikan cupang dan makanan terbaik untuk ikan cupang.

Author anggap, kalian sudah paham bahwa habitat asli ikan cupang adalah di danau ataupun rawa-rawa.

Dari situ, kita bisa menebak apa saja makanan ikan cupang dalam sehari-hari.

Memang telah banyak produsen pakan yang menyediakan berbagai varian pakan untuk ikan.

Namun, tak salah apabila kita memilih sendiri pakan terbaik untuk ikan kita. Justru, kita bisa menyesuaikan pakannya sesuai kebutuhan.

Dengan begitu kebutuhan nutrisi harian mampu kita penuhi secara optimal.

Sebelum kita membahas lebih jauh, ada baiknya kita tahu bagaimana cara yang tepat untuk merawat ikan cupang sehari-hari.

Sehingga ikan peliharaan kita tetap sehat, fit dan memiliki performa yang optimal. Cus! Simak baik-baik yah Aqua Friends.

Tips Merawat Ikan Cupang

Aquapedia.id

Pastikan kalian memilih media atau wadah untuk ikan yang sesuai Aqua Friends.

Untuk jenis halfmoon, crowntail, dan slayer sebaiknya kalian memilih media yang sedikit lebih lebar.

Tidak terlalu kecil, sehingga bentuk ekor dan siripnya bisa tetap terjaga rapi.

Detailnya, mungkin kalian bisa memilih aquarium dengan ukuran 15 x 15 x 15cm.

Next, kalian perlu menjaga kebersihan air dalam wadah atau aquarium yang digunakan.

Meskipun pada habitat aslinya ikan ini hidup di rawa-rawa, setidaknya menjaga kebersihan air itu penting Aqua Friends.

Kalian bisa mengganti air pada wadah atau aquarium selama 3 hari sekali.

Dengan begitu akan meningkatkan performa dan kesehatan ikan cupang peliharaan kalian.

Lalu untuk mempercantik tampilan warna, kalian bisa memaparkan ikan cupang pada panas matahari pagi.

Eits, tidak perlu mengeluarkannya dari wadah ya, yang ada ikan kalian nanti malah mati.

Cukup paparkan pada panas matahari pagi. Langkah ketiga ini tidak untuk ikan cupang dengan warna dominan hitam Aqua Friends, karena bisa membuat ikan ini menjadi stress.

Oke selanjutnya tentang makanannya nih Aqua Friends. Simak tips dan daftar makanan terbaik untuk ikan cupang di bawah ini yah.

Makanan Untuk Ikan Cupang

Layaknya manusia, ikan cupang juga membutuhkan nutrisi yang baik untuk pertumbuhannya.

Kita sebagai pemelihara tentu perlu memperhatikan hal ini Aqua Friends.

Jika kita menghendaki ikan cupang peliharaan kita tetap sehat, dengan warna terang yang indah, maka memberikan nutrisi yang baik adalah wajib.

Dan makanan merupakan sumber nutrisi yang dibutuhkan oleh ikan cupang.

Nha, berikut ini author berikan daftar makanan ikan cupang terbaik versi Aquapedia, simak baik-baik yah.

Daging Udang

udang air

Pasti tidak terbesit dalam pikiran kalian bahwa udang bisa menjadi salah satu makanan ikan cupang yang baik.

Melansir dari story Instagram Lazuardi Betta Concept, mengklaim bahwa udang mampu membuat warna dan ekor cupang jadi lebih keren.

Pun juga, mampu membuat pertumbuhan ikan cupang semakin baik Aqua Friends.

Cara memberikan udang sebagai makanan cupang adalah dengan memotong dagingnya kecil-kecil.

Hanya dagingnya saja yah Aqua Friends, potonglah sekecil mungkin hingga mulut ikan cupang mampu untuk memakannya.

Kalian bisa membeli udang di pasar tradisional ataupun supermarket. Mudah bukan?.

Cacing Sutra

cacing sutra

Untuk yang satu ini pasti sudah tak asing lagi bagi kalian. Yap, cacing sutra merupakan makanan mainstream untuk ikan cupang.

Hampir semua penjual ikan cupang di pasaran biasa memberikan cacing sutra untuk makanan harian.

Cukup mudah dan murah untuk didapatkan Aqua Friends. Atau kalian bisa mencarinya sendiri jika enggan membeli.

Cacing sutra biasa terdapat dan bergerombol di selokan atau saluran got. Mengambilnya bisa dengan menggunakan jaring atau serokan.

Sebelum kalian memberikan cacing sutra hasil buruan ke ikan cupang, ada baiknya kalian membersihkannya terlebih dahulu.

Supaya ikan peliharaan kalian mendapatkan makanan yang bersih dan nutrisi optimal.

Kutu Air

kutu air

Nhah, untuk yang satu ini bisa menjadi opsi terbaik kedua setelah udang Aqua Friends.

Dengan kandungan yang minim lemak, kutu air sangat cocok untuk pertumbuhan ikan cupang.

Bagi yang sekitar rumahnya masih ada sawah, mendapatkan kutu air sangatlah mudah. Hewan kecil ini biasa bergerombol di air pinggir sawah Aqua Friends.

Tapi jika kalian tak ingin repot mencarinya di sawah, kalian bisa membelinya di toko ikan Aqua Friends.

Harganya pun cukup murah, hanya Rp 5000 hingga Rp 10.000. By the way, kutu air ini adalah makanan favorit ikan cupang lhoh!.

Jentik Nyamuk

jentik nyamuk

Ini nih makanan legendaris ikan cupang Aqua Friends. Sejak author kecil hingga sekarang, ikan cupang ga pernah bosen makan ini lhoh, Hehehe.

Dengan kandungan protein yang tinggi, jentik nyamuk atau biasa dipanggil encuk bisa menjadi pilihan makanan terbaik bagi peliharaan kalian.

Mendapatkannya pun sangatlah mudah, kalian cukup sediakan cawan berisi air lalu taruh di pojok rumah.

Cukup tunggu hingga seminggu, kira-kira nyamuk sudah bertelur dan menghasilkan jentik nyamuk disitu.

Jika sangat mendesak, kalian juga bisa membelinya di toko ikan kok. Tenang tak perlu khawatir lagi Aqua Friends.

Tabel Nutrisi Makanan Ikan Cupang

Sebagai bahan pertimbangan, author akan mempermudah kalian untuk memilih nutrisi yang tepat untuk ikan kesayangan kalian Aqua Friends. Simak table perbandingan nutrisi di bawah ini yah.

Jenis PakanKelebihanKekuranganCara Mendapatkan
Udang
  • Kandungan Protein Tinggi
  • Praktis dan mudah didapatkan
  • Tidak bisa awet lama, kecuali dengan kulkas
  • Bisa dibeli di supermarket atau pasar tradisional
Cacing Sutra
  • Kandungan Protein Tinggi
  • Murah dan mudah didapatkan
  • Membutuhkan media air mengalir agar tetap bisa tahan lama
  • Bisa membeli di toko ikan dengan harga kisaran Rp 5000
  • Bisa dicari di selokan atau sungai
Kutu Air
  • Minim kandungan lemak
  • Makanan favorit ikan cupang
  • Jika tidak ada sawah atau sedang langka, sulit untuk ditemukan
  • Bisa didapatkan di area persawahan
  • Beli di toko ikan dengan harga kisaran Rp 5000 hingga Rp 10.000
Jentik Nyamuk
  • Tinggi akan kandungan protein
  • Mudah didapatkan dan praktis
  • Tidak tahan lama, karena akan bermetamorfosis menjadi nyamuk
  • Bisa diperoleh sendiri dengan cara menyediakan media genangan air
  • Jika ingin membeli cukup murah hanya dengan kisaran harga Rp 5000

Cara Memberikan Makanan Pada Ikan Cupang

Ikan cupang bukanlah ikan yang hobi makan Aqua Friends.

Secara umum kalian bisa memberikan makan cukup 2x sehari, pagi dan sore.

Namun tergantung juga dengan jenis pakan yang kalian berikan.

Jika kalian memberikan pakan berupa kutu air, jentik nyamuk ataupun potongan udang, kalian bisa memberi makan sebanyak 2x sehari.

Berbeda dengan cacing sutra, jika kalian memilih pakan ini cukup berikan sehari sekali.

Jumlah porsi makannya pun tak terlalu banyak Aqua Friends, karena tubuhnya yang kecil tentu ukuran lambungnya sangatlah kecil.

Jadi kalian bisa mengira-ngiranya bukan?

Untuk menu jentik nyamuk kalian bisa memberikan 2-3 ekor jentik sekali makan.

Untuk pakan kutu air, kalian bisa memberikannya sebanyak setengah sendok teh saja.

Lalu untuk potongan udang, kalian bisa memberikannya 1-2 potong saja, usahakan besarnya potongan udang hanya sebesar mata cupang Aqua Friends, tak perlu besar-besar.

Sedangkan untuk cacing sutra, kalian bisa memberikannya sehari sekali dengan takaran sesuai selera kalian, jangan terlalu banyak yah.

Oiya, karena ukuran cupang juga sangat variatif, kalian bisa menyesuaikannya sesuai dengan ukuran tubuhnya.

Akan berbeda dengan jenis cupang Giants yah, karena tubuhnya yang besar tentu porsi makannya juga sedikit lebih banyak.

Seperti yang author lansir dari bettafish.org, ikan cupang membutuhkan makanan dengan kandungan protein tinggi Aqua Friends.

Hal tersebut demi menjaga keseimbangan dan kebutuhan nutrisi hariannya.

Oke, mungkin itu saja pembahasan kita tentang perawatan dan makanan ikan cupang.

Semoga bisa menambah pengetahuan dan referensi kalian dalam memilih makanan bernutrisi untuk ikan kesayangan kalian. Terima kasih. ?

Rumus Energi Mekanik

Energi adalah kemampuan untuk dapat melakukan suatu usaha atau pekerjaan Pada dasarnya, energi sudah tersedia di alam. Energi memang tidak dapat tercipta atau bahkan...
Jalanbenar_user
2 min read

Ciri-ciri Reaksi Kimia dan Jenisnya

Reaksi kimia sangat penting dalam berbagai peristiwa yang terjadi di alam. Reaksi kimia seringkali dijumpai di alam, seperti hujan asam dan fotosintesis. Seperti yang...
Jalanbenar_user
1 min read

Jenis Ikan Mas Koki Cantik yang Mendunia

Siapa sih di antara Sahabat Biru yang tidak tahu dengan ikan mas koki ini? Ikan mas koki merupakan ikan hias paling popular di kalangannya....
Jalanbenar_user
4 min read