Jenis Ikan Mas Koki Cantik yang Mendunia

4 min read

Siapa sih di antara Sahabat Biru yang tidak tahu dengan ikan mas koki ini? Ikan mas koki merupakan ikan hias paling popular di kalangannya. Ikan ini juga memiliki jenis yang cukup banyak.

Ikan mas koki ini juga sangat mudah untuk dipelihara, karena tidak memerlukan perawatan yang khusus.

Untuk perawatan ikan mas koki tidak sesulit ketika memberikan perawatan pada kelinci atau kucing, karena ikan ini tidak memerlukan vaksin. Sebenarnya tampilan ikan mas koki yang asli tidak semenarik ikan mas koki yang sering kita lihat saat ini.

Pada pembahasan ini saya akan membahas jenis-jenis ikan mas koki hias yang memiliki penampilan indah.

Jenis Ikan Mas Koki

jenis ikan mas koki
pixabay.com

Seperti yang sudah saya singgung sebelumnya, ikan koki memiliki jenis yang begitu banyak. Setiap jenis memiliki bentuk dan warna yang berbeda, walaupun perbedaannya tidak terlalu jauh.

Berikut beberapa jenis ikan koki mas yang sudah saya rangkum.

Ikan Mas Koki Mutiara

ikan mas koki mutiara
pixabay.com

Jenis yang satu ini merupakan jenis ikan mas koki yang paling dicari oleh para pecinta ikan hias. Keunikan jenis ini adalah sisik yang dimilikinya timbul seperti mutiara. Ikan ini mempunyai panjang tubuh sekitar 5-7 cm.

Ikan mas koki mutiara ini juga mempunyai kombinasi warna yang sangat menarik. Warna yang dimiliki ikan ini adalah putih polos, kuning, belang, putih dan merah, dan jingga.

Harga ikan mas koki mutiara ini adalah Rp. 150.000 untuk yang berukuran dewasa. Harga jenis ini juga menjadi salah satu ikan mas koki termahal, karena pernah dilelang mencapai harga Rp. 3000.000.

Ikan Mas Koki Oranda

ikan mas koki oranda
infoikan.com

Ikan mas koki oranda ini memiliki pergerakan yang cukup cepat, jadi bagi para pemula yang ingin memelihara jenis ini akan sedikit kesulitan dalam mengurusnya.

Keunikan dari ikan mas koki ini adalah bentuk kepalanya yang terlihat seperti ada benjolan yang besar. Bentuk kepala ikan mas koki oranda ini seperi buas rasberry. Warna ikan ini pun memiliki kombinasi yang sangat variatif.

Ikan mas koki oranda berasal dari Jepang dan Cina. Ikan ini juga termasuk ikan mas koki yang paling dicari oleh para penggemar ikan hias yang ada di dunia.

Ukuran dari ikan ini sekitar 5-10 cm. Harga ikan mas koki oranda ini termasuk murah dibandingkan dengan harga ikan mas koki mutiara, yaitu berkisar Rp. 50.000.

Ikan Mas Koki Rancu

ikan mas koki rancu
goldenwestindo.com

Jenis ikan mas koki rancu ini merupakan ikan koki yang sangat unik, karena ikan ini mempunyai sirip yang lebih kecil dibandingkan dengan ikan mas koki lainnya.

Ikan mas koki rancu ini memiliki bentuk tubuh yang bulat dan perut yang juga besar, akibatnya ikan ini sulit untuk berenang secara lincah. Walaupun ikan ini kesulitan dalam berenang, tapi ikan mas koki ini disebut juga dengan raja ikan mas koki oleh para penggemarnya.

Warna dari ikan mas koki rancu ini semuanya cenderung pucat dan di tengah kepalanya terdapat warna merah. Ukuran ikan ini berkisar 5-10 cm. Harga ikan mas koki rancu ini berkisar Rp. 60.000 untuk yang berukuran dewasa.

 Ikan Mas Koki Lionhead

ikan mas koki lionhead
pixabay.com

Ini adalah jenis ikan mas koki yang paling terkenal di Jepang. Lionhead mendapat namanya karena ciri khas benjolan di kepala yang merata seperti surai pada singa.

Bentuk badan mas koki Lionhead bulat seperti bola dengan sirip-sirip yang kecil. Salah satu keunikannya terdapat pada bagian ekor belakang. Jika diperhatikan dengan seksama, bagian ekor Lionhead terlihat melengkung dan condong kebawah. Ekornya berukuran kecil namun memiliki sirip yang mekar.

Ikan Mas Koki Ryukin

ikan mas koki ryukin
tokopedia.com

Sesuai denga namanya, ikan mas koki yang cantik ini berasal dari jepang yang memiliki arti naga. Tubuh dari ikan mas koki ryukin ini berbentuk pendek dan juga bungkuk, ikan ini juga tak memiliki punuk.

Sirip dari ikan mas koki ini berbeda dari ikan mas koki rancu yang berukuran kecil. Ikan mas koki ryukin mempunyai sirip yang besar dan bahkan bisa lebih besar dari tubuhnya sendiri.

Ikan mas koki ryukin mempunyai kepala yang berbentuk lancip. Ikan mas koki jenis ini sulit dibudidayakan di Indonesia, jadi tidak salah jika ikan ini sangat sulit di temukan di Indonesia. Untuk harganya sendiri bisa mencapai Rp. 80.000.

Ikan Mas Koki Bubble Eye

Ikan Mas Koki Bubble Eye
pixabay.com

Ikan mas koki bubble eye  ini mempunyai keunikan pada pipinya yang beukuran besar. Namun mata dari ikan ini berukuran kecil yang menjadikan ikan mas koki bubble eye ini menjadi ikan mas koki yang menggemaskan.

Tubuh dari jeni ikan mas koki ini juga tidak terlalu besar, yaitu berkisar 15 cm. Ikan mas koki bubble eye termasuk ikan mas koki yang mahal, harga perekornya mencapai Rp. 75.000.

Ikan Mas Koki Black Moor

ikan mas koki black moor
dictio.id

Ikan mas koki Black Moor ini bisa disebut juga ikan mas kokoi hitam karena jenis yang satu ini memiliki warna hitam yang pekat di seluruh tubuhnya. Kedua mata dari ikan black moor ini menonjol keluar.

Ikan mas koki jenis ini bisa tumbuh hingga 15 cm dan umurnya berkisar 6-25 tahun. Ukuran biasa dari ikan mas koki black moor memiliki harga Rp. 25.000.

Ikan Mas Koki Calico

ikan mas koki calico
pixabay.com

Jenis ikan mas koki calico ini memiliki perbedaan dengan jenis ikan mas koki lainnya yaitu memiliki bercak–bercak warna pada tubuhnya. Bercak-bercak itu membuat ikan mas koki jenis calico bila di lihat semakin unik.

Ikan Mas Koki Choten Gen

ikan mas koki Choten Gen
duniaq.com

Choten Gan memiliki bentuk yang cukup “aneh”, karena memiliki mata yang menengadah keatas dengan kantung mata yang besar.

Ikan ini berasal dari negara Korea dan Cina, seperti pada mas koki rancu, Choten Gan juga tidak memiliki dorsal atau sirip punggung. Bentuk tubuhnya agak memanjang, tidak sebulat mas koki bubble eye.

Ikan Mas Koki Hanafusa

ikan mas koki hanafusa
bobo.grid.id

Pom-pom atau yang dikenal dengan Hanafusa Goldfish, adalah jenis ikan mas koki yang banyak dicari oleh pengusaha dan kolektor ikan mas koki. Pasalnya, hanafusa punya daging yang tumbuh seperti pom-pom di sekitar hidungnya.

Badannya seperti lionhead, tapi yang tumbuh adalah hidungnya, kadang malah ada daging yang tumbuh sampai melewati bawah rahangnya.

Ikan Mas Koki Telescope Eye

ikan mas koki teleskop eye
dictio.id

Ikan mas koki telescope eye atau disebut mata yang keluar. Walaupun ikan ini memiliki mata yang besar ikan ini tidak dapat melihat terlalu jelas.

Jika Sahabat Biru ingin memelihara ikan ini di aquarium rumah jangan satukan dengan ikan yang bergerak cepat karena ditakutkan akan selalu bertabrakan.

Hindari juga pengguanaan batu hias yang tajam, Karena akan melukai ikan mas koki ini. Ikan mas koki jenis ini banyak sekali varian warnanya sehingga sangat cocok di jadikan ikan hias aquarium

Fakta Unik Tentang Ikan Mas Koki

jenis ikan mas koki fakta unik
pixabay.com
  • Walaupun ikan mas koki memiliki penampilan yang cantik, di alam bebas ikan ini makanan bagi para hewan buas
  • Percernaan ikan mas koki sangat sederhana dan sangat susah mencerna protein.
  • Ikan mas koki bisa mengubah warna tubuhnya, perubahan itu sesuai dengan tempat dimana mereka disimpan atau dipelihara.
  • Ikan mas koki memproduksi pigmen jika terkena cahaya. Jika ikan Mas ditaruh di tempat gelap dia akan telihat lebih cerah pada pagi harinya. Tapi jika terus menerus ditaruh di tempat gelap, maka ikan mas akan kehilangan warnanya.
  • Ikan mas koki terpanjang yang pernah diukur sepanjang 47.7 cm,dari moncong sampai ekor,di Belanda.
  • Ikan mas koki bisa hidup sampai 20 tahun, tapi ikan mas peliharaan hanya hidup 6-8 tahun.
  • Tercatat ikan mas koki tertua yang pernah ada berumur sampai 49 tahun.
  • Ikan mas koki bisa hidup di kolam yang permukaannya membeku, selama masih ada cukup oksigen dan airnya tak mengeras sepenuhnya.
  • Di Italia ada hukum yang melarang penggunaan ikan mas koki sebagai hadiah karnaval.
  • Di Roma dilarang memelihara ikan mas koki di toples, karena menurut mereka sangat kejam mengurung ikan di tempat sempit seperti itu.
  • Ikan Mas Koki adalah salah satu Fauna yang ada di Ekosistem Air Tawar

Rumus Energi Mekanik

Energi adalah kemampuan untuk dapat melakukan suatu usaha atau pekerjaan Pada dasarnya, energi sudah tersedia di alam. Energi memang tidak dapat tercipta atau bahkan...
Jalanbenar_user
2 min read

Ciri-ciri Reaksi Kimia dan Jenisnya

Reaksi kimia sangat penting dalam berbagai peristiwa yang terjadi di alam. Reaksi kimia seringkali dijumpai di alam, seperti hujan asam dan fotosintesis. Seperti yang...
Jalanbenar_user
1 min read

Ekosistem Air Tawar [Terlengkap] Pengertian, Ciri, Jenis, dan Gambar

Ekosistem air tawar adalah salah satu ekosistem yang ada di bumi ini. Sekitar 85% dari wilayah yang ada di muka bumi tertutupi oleh air....
Admina
3 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *