Ikan Louhan

6 min read

Bagi penggemar ikan hias, louhan memiliki daya tarik tersendiri. Memiliki ciri khas warna yang cerah dengan bentuk dahi yang menonjol, membuat ikan louhan begitu unik dikalangan penghobby. Dikenal juga dengan nama Flowerhorn, banyak pemelihara dan peternak di berbagai belahan dunia Aqua Friends. Berbagai jenis ikan louhan mulai dikembangkan dan dibudidayakan. Mulai dari jenis kamfa, cencu, bonsai dan lain-lain.

Ikan ini berasal dari daerah Taiwan dan Malaysia, kebanyakan orang Malaysia menyebut ikan ini sebagai Karoi ataupun “kapal perang”. Namun uniknya, ikan louhan yang cantik dan terkenal berasal dari Thailand Aqua Friends. Banyak yang melakukan import dari negara ini, meski bukan daerah asal dari Ikan Louhan.

Perawatannya pun tidak begitu rumit, dari segi lingkungan Ikan Louhan sangat cocok dipelihara pada suhu air 26° hingga 29° Celcius. Sifat dan karakternya adalah territorial, sehingga kurang cocok jika dipelihara Bersama jenis louhan lainnya Aqua Friends. Lebih lengkapnya, simak berbagai jenis ikan louhan di bawah ini beserta harganya.

Tips Memilih Bibit/Anakan Louhan yang Bagus

cara memilih anakan louhan srd

Jika kalian memilih lebih hemat dan sabar, kalian bisa memlihara louhan mulai dari anakan Aqua Friends. Selain harganya yang murah, kalian bisa menikmati setiap proses mutase dan perkembangan ikan peliharaan kalian. Nah, berikut tips memilih anakan louhan yang bagus dan berkualitas.

Ada beberapa faktor yang harus kalian perhatikan sebelum membeli anakan louhan, simak Aqua Friends.

  • Tubuh

Pilihlah anakan louhan yang memiliki bentuk tubuh seolah-seolah berbentuk kotak. Tidak harus simetris Aqua Friends. Dengan memperhatikan bentuk tubuh mulai dari kepala hingga ekor yang berbentuk kotak, bisa menentukan ikan tersebut termasuk bibit unggul atau bukan.

  • Kepala

Nah, jika kalian menghendaki bibit unggul louhan dengan pertumbuhan jenong yang cepat. Kalian bisa memperhatikan bentuk kepalanya. Setidaknya, sudah terlihat agak lebar dan terlihat bakal jenong.

  • Mental

Kalian bisa mengetahui mental dari anakan louhan dengan mengetesnya Aqua Friends. Dengan cara memasukan jari ke dalam aquarium atau sekedar menempelkannya di bagian luar aquarium. Jika anakan louhan mendekat atau menggigit jari kalian, bisa dipastikan anakan tersebut memiliki mental yang baik.

  • Sirip

Pilihlah bentuk sirip yang tegak berdiri, mengembang sempurna dan tidak layu. Dengan begitu anakan louhan terhitung sehat Aqua Friends.

Baca Juga: Ikan Peacock Bass: Harga, Jenis, dan Cara Perawatan

Berbagai Jenis Ikan Louhan

Ikan Louhan Cencu

Pembahasan kita yang pertama yakni Ikan Louhan Cencu. Di Indonesia ikan ini juga dikenal dengan nama Louhan Mutiara Aqua Friends. Disebut demikian karena ciri khas pada sisiknya terdapat bintik-bintik putih yang memenuhi seluruh tubuhnya.

Ciri lainnya yakni terdapat dua warna dasar pada Louhan Cencu, yakni warna merah dari kepala hingga bagian tengah tubuhnya. Dan warna kuning keemasan dari bagian tengah hingga ekor dari ikan ini.

Ikan Louhan Cencu dibagi menjadi dua jenis lagi Aqua Friends, ada Cencu Klasik dan Cencu Modern. Secara umum, tidak ada perbedaan yang begitu mencolok. Hanya saja, dari segi ukuran Ikan Louhan Cencu Klasik lebih besar daripada Cencu Modern. Pun juga, ukuran jenong pada jidat Cencu Klasik tidak sebesar yang dimiliki oleh Cencu Modern.

Dari segi warna dan corak, Louhan Cencu Klasik berwarna merah dengan bintik-bintik putih yang tidak terlalu dominan. Sedangkan Cencu Modern, memiliki gradasi warna yang mencolok pada tubuhnya, dari warna merah hingga kuning keemasan. Dan juga corak Mutiara atau bintik putih pada Cencu Modern lebih terlihat jelas daripada Cencu Klasik Aqua Friends.

Ikan Louhan Kamfa

Ciri utama dari Louhan Kamfa adalah matanya yang cekung dan jenong pada jidatnya yang lebih besar disbanding dengan beberapa jenis lainnya. Ciri-ciri tersebut di dapatkan karena ikan ini merupakan hasil perkawinan silang antara Louhan biasa dengan Perrot Cichlid Aqua Friends. Selain itu, karakter dan sifatnya pun juga lebih agresif.

Lingkungan yang digemari oleh ikan ini adalah air yang sudah didiamkan selama 24 jam. Dengan pH air 7.5 dan suhu air 26°-28° Celcius. Ada beberapa jenis ikan Louhan Kamfa, mulai dari Kamfa Klasik, Kamfa Modern, King Kamfa, dan lain-lain. Kalian bisa cek lebih lengkapnya di artikel Ikan Louhan Kamfa ini.

Ikan Louhan SRD (Super Red Dragon)

Louhan SRD lokal

Seperti yang sudah author sebut di atas, beberapa ikan louhan datang dari Thailand Aqua Friends, dan salah satunya adalah Louhan Super Red Dragon. Ikan ini dihasilkan dari perkawinan silang antara jenis Cencu dengan Ikan Cichlid.

Ciri-ciri pada Louhan SRD adalah jenongnya yang terlihat lebih besar, dengan warna merah mawar yang mencolok hampir di seluruh tubuhnya. Meskipun ada beberapa yang hanya dominan di bagian kepala Aqua Friends.

Di usia dewasa, Louhan ini bisa begitu mahal karena warna dan keunikan tubuhnya. Namun, jika kalian sabar, bisa memeliharanya dari anakan. Sehingga kalian tak perlu mengeluarkan uang yang begitu besar.

Louhan SRM (Super Red Magma)

louhan super red magma

Secara sekilas, Louhan Super Red Magma terlihat mirip dengan jenis Super Red Dragon. Hanya saja, jenong pada kepalanya berukuran lebih besar. Pun juga, ikan ini memiliki corak Mutiara yang lebih dominan dibandingkan jenis Super Red Dragon.

Hal tersebut didapatkan dari hasil kawin silang antara jenis SRD dengan jenis Cencu. Sehingga dari segi bentuk dan corak tubuh hamper mirip dengan kedua jenis ikan louhan tersebut.

Louhan SRT (Super Red Texas)

louhan super red texas

Louhan Super Red Texas merupakan hasil perkawinan silang antara jenis Louhan King Kong Parrots betina dengan jenis Louhan Green Texas jantan. Layaknya jenis Golden Base, Super Red Texas juga akan mengalami beberapa proses mutasi Aqua Friends.

Ada beberapa varian warna dari jenis Louhan ini, mulai dari warna kuning, orange, coral, dan merah. Warna-warna tersebut muncul saat ikan ini mengalami proses mutasi. Hal yang paling sering terjadi saat proses tersebut adalah menghasilkan warna kuning Aqua Friends. Varian tersebut merupakan jenis SRT yang paling murah.

Sedangkan hasil mutasi yang paling sulit dan jarang ditemui adalah warna merah. Varian inilah yang paling dicari dan digemari, dengan begitu harganya pun terhitung mahal Aqua Friends.

Louhan Golden Base

louhan golden base

Louhan Golden Base juga sering dikenal dengan nama Louhan Faders. Dari bentuk tubuh, jenis ini tidak memiliki perbedaan yang begitu mencolok. Hanya saja, Golden Base memiliki keunikan yakni tidak terdapat corak yang berada pada tubuhnya. Sehingga tampak polos dengan warna merah-kuning keemasan yang menyala.

Warna tersebut didapatkan dari proses mutasi Aqua Friends. Pada awalnya, warna ikan ini berwarna hitam hingga waktu tertentu. Setelah proses mutasi selesai, akan menghasilkan warna yang cerah dan menawan.

Ikan Louhan Golden Red

louhan golden red

Secara sekilas, Louhan Golden Red memiliki tampilan yang mirip dengan jenis Golden Base. Sama-sama memiliki gradasi dari dua warna yang berbeda, yakni merah dan kuning keemasan.

Meskipun terhitung mahal, banyak penghobby yang menjadikannya sebagai peliharaan mereka. Warnanya yang cantik dengan corak yang samar, menambah pesona dari si Golden Red ini Aqua Friends.

Louhan Rainbow King

louhan rainbow king

Ciri khas dari Louhan Rainbow King adalah perpaduan beberapa warna yang terdapat pada tubuhnya. Sehingga Nampak bagaikan pelangi yang berwarna-warni, maka dari itu ikan ini dikenal nama Rainbow King Aqua Friends.

Keunikan selain perpaduan warnanya yang cantik, ikan ini juga memiliki corak yang hanya terdapat pada bagian kepalanya. Dan bagian tubuh lainnya pun tidak memiliki corak alias polos.

Louhan Bonsai

louhan bonsai

Dikenal dengan nama Louhan Bonsai, karena ikan ini memiliki ukuran tubuh yang kecil Aqua Friends. Selain itu, ukuran jenong pada kepalanya pun seolah-olah nampak lebih besar daripada ukuran kepalanya. Meskipun demikian, banyak juga lho yang mencari jenis louhan ini untuk dipelihara.

Selain itu, ikan ini juga memiliki corak berupa garis hitam yang melintang di sepanjang tubuhnya Aqua Friends. Beberapa jenis louhan juga memiliki corak ini, bahkan ada beberapa yang menyerupai huruf kanji. Hal tersebut juga bisa mendongkrak harga ikan louhan lho.

Louhan Kemalau (Kamfamalau)

louhan kemalau

Sama dengan Louhan Super Red Dragon, Kemalau juga datang dari negara Gajah Putih Aqua Friends. Ciri dari jenis ini adalah, terdapat dua gradasi warna yakni merah dan merah muda. Warna merah akan dominan memenuhi di bagian kepala dan merah muda akan mewarnai di bagian tubuh higga ekor.

Selain itu, ikan ini juga memiliki corak bintik putih di sekujur tubuhnya. Dengan beberapa bintik hitam yang tidak terlalu banyak.

Louhan Thai Silk

louhan thai silk

Menurut author, ini yang paling unik dibandingkan beberapa jenis louhan lainnya. Sesuai dengan namanya, Ikan Louhan Thai Silk juga berasal dari Thailand Aqua Friends. Ciri utama dari jenis ini adalah warnanya yang putih polos dan tidak terdapat corak apapun.

Jika dilihat sekilas, warna Louhan Thai Silk akan tampak putih keabu-abuan. Inilah yan menambah pesona dari jenis louhan ini. Selain itu, ada beberapa dari jenis Thai Silk yang memiliki mata berwarna merah. Sehingga akan membuat ikan ini tampak lebih elegan.

Baca Juga: 12 Jenis Ikan Arwana Lengkap dengan Harga dan Tips Perawatan

Cara Membedakan Louhan Jantan dan Betina

perbedaan kelamin louhan

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui jenis kelamin seekor Louhan. Meskipun dari fisiologi tubuh dan warnanya, akan Nampak perbedaan yang jelas antara jantan dan betina Aqua Friends. Namun, lebih lengkapnya kalian bisa ikuti cara di bawah ini.

  • Ukuran Badan

Dari segi ukuan badan, biasanya si jantan akan memiliki ukuran dan bentuk tubuh yang lebih besar di bandingkan betina Aqua Friends. Hal tersebut bisa kalian perhatikan sejak Louhan masih berusia anakan.

  • Venting

Bisa dibilang cara ini yang paling valid, karena melihat langsung jenis kelamin dari si Louhan. Kalian bisa melakukan dengan cara ini saat Louhan berukuran lebih dari 7cm Aqua Friends.

Nah, alat kelamin si jantan cenderung berbentuk V dan menonjol keluar berbentuk runcing. Apabila kalian mengamatinya dari samping, alat kelamin si jantan akan cenderung kea rah belakang atau bagian ekor. Sedangkan betina, memiliki alat kelamin yang berbentuk U, dan juga berbentuk bulat menjorok ke dalam.

  • Warna

Louhan Jantan biasanya memiliki warna yang cenderung lebih cerah dan mencolok Aqua Friends. Berbeda dengan betina, biasanya memiliki warna yang cenderung pudar. Apalagi saat betina bertelur, bisa-bisa warna tubuhnya akan berwarna hitam di seluruh tubuhnya.

  • Jenong

Jantan memiliki ukuran jenong yang lebih besar daripada betina. Bahkan kebanyakan betina tidak memiliki jenong Aqua Friends.

Aquarium yang Ideal Untuk Ikan Louhan

aquarium louhan

Louhan merupakan ikan yang bersifat territorial. Sehingga kurang cocok jika dipelihara dalam beberapa jenis yang sama. Maka dari itu, kalian perlu menyiapkan media sendiri untuk ikan satu ini. Namun, jika masih anakan/burayak tidak menjadi soal jika kalian memeliharanya secara kelompok.

Jika ikan louhan sudah berusia dewasa, hendaknya kalian pisahkan dalam aquarium sendiri dengan ukuran minimal 60cm x 40cm x 50cm. Dengan begitu, si Louhan bisa bergerak dengan leluasa dan menjaga keindahannya.

Dari segi kebersihan air, kalian perlu mengganti/mengurasnya sebanyak minimal seminggu sekali Aqua Friends.  Dengan cara menyisakan volume air sebanyak 30% – 50% pada aquarium.

Makanan Ikan Louhan Untuk Mempercepat Jenong Pada Kepala

Pada dasarnya, ikan ini tergolong dalam jenis ikan hias predator Aqua Friends. Dalam proses pemberian makanan, ajaklah ikan kalian berinteraksi. Dengan begitu, agresifitas Louhan akan tetap terjaga. Hal tersebut akan menstimulasi tumbuhnya jenong menjadi lebih cepat lho Aqua Friends.

Dari segi pakan, berilah makanan yang mengandung kadar protein tinggi. Kalian bisa memberikan makanan komersial ataupun makanan alami. Jika kalian sudah memiliki atau memilih pakan komersial, berilah pakan alami berupa cacing, jangkrik, dan lain-lain. Hal tersebut dimaksudkan untuk menambah nutrisi dan asupan harian Aqua Friends.

Lalu berapa kali idealnya memberi makan kepada ikan Louhan?. Karena sifatnya yang agresif dan tergolong dalam jenis predator, ikan Louhan termasuk ikan yang rakus Aqua Friends. Kalian bisa memberikan pakan sebanyak 3 hingga 4 kali sehari.

Jadi bagaimana Aqua Friends, tertarik untuk memelihara Louhan?. Jika ada yang ingin disampaikan atau ditanyakan, jangan ragu untuk komen di bawah yah.

Terima kasih sudah berkunjung ke Aquapedia.id. 🙂

Rumus Energi Mekanik

Energi adalah kemampuan untuk dapat melakukan suatu usaha atau pekerjaan Pada dasarnya, energi sudah tersedia di alam. Energi memang tidak dapat tercipta atau bahkan...
Jalanbenar_user
2 min read

Ciri-ciri Reaksi Kimia dan Jenisnya

Reaksi kimia sangat penting dalam berbagai peristiwa yang terjadi di alam. Reaksi kimia seringkali dijumpai di alam, seperti hujan asam dan fotosintesis. Seperti yang...
Jalanbenar_user
1 min read

Jenis Ikan Mas Koki Cantik yang Mendunia

Siapa sih di antara Sahabat Biru yang tidak tahu dengan ikan mas koki ini? Ikan mas koki merupakan ikan hias paling popular di kalangannya....
Jalanbenar_user
4 min read